Kebutuhan terpenting didalam membangun rumah adalah Biaya yang kita miliki dan harga material yang mampu kita beli, Salah satunyan pada pekerjaan plesteran dinding. Pekerjaan ini dilakukan setelah pekerjaan batu bata rampung. Tujuan dari pekerjaan ini adalah untuk menutupi susunan batubata sehingga pasangannya menjadi lebih kuat, kokoh, dan rapi. Jadi kualitas plesteran dinding secara langsung turut mempengaruhi daya tahan yang dimiliki oleh suatu dinding bangunan.
Ingin Tahu Kebutuhan Material Pekerjaan Plesteran Rumah Anda? Disini Solusinya !

Berdasarkan SNI 2008, terdapat tiga macam komposisi perbandingan semen (PC) dan pasir (PP) yang digunakan untuk membuat adukan plesteran dinding. Di antaranya 1 PC: 4 PP, 1 PC : 5 PP, dan 1 PC : 6 PP. Sedangkan ukuran ketebalan plesteran yang biasa dibuat adalah sekitar 15 mm.
Ingin Tahu Kebutuhan Material Pekerjaan Plesteran Rumah Anda? Disini Solusinya ! 1


Baca Juga Artikel : Cara Mudah Pekerjaan Bowplank

A. Plesteran 1 PC : 4 PP
Di dalam SNI 2008 disebutkan bahwa pembuatan adukan plesteran dinding menggunakan perbandingan 1 PC : 4 PP membutuhkan semen 6,24 kg/m2 dan pasir 0,024 m3/m2. Jadi untuk menghitung jumlah adukan semen dan pasir yang diperlukan, Anda tinggal mengalikan ukuran luas bidang yang akan diplester dan terkoneksi dengan kebutuhan acian per meter persegi.
Sebagai contoh, Anda ingin menerapkan plesteran di dinding yang berukuran 12 x 3 m. Maka jumlah semen yang dibutuhkan adalah 36 x 6,24 = 224,64 kg atau 5,62 sak. Sedangkan kebutuhan total pasir yang diperlukan yaitu 36 x 0,024 = 0,864 m3.
B. Plesteran 1 PC : 5 PP
Di dalam SNI 2008 disebutkan bahwa pembuatan adukan plester menggunakan perbandingan 1 PC : 5 PP membutuhkan semen 5,18 kg/m2 dan pasir 0,026 m3/m2. Jadi untuk menghitung jumlah semen dan pasir yang diperlukan, Anda tinggal mengalikan ukuran luas bidang yang akan diplester dengan ketentuan di atas. sama dengan cara menghitung kebutuhan pasir pasangan bata dan lantai.
Sebagai contoh, Anda ingin menerapkan plesteran di dinding yang berukuran 11 x 3 m. Maka jumlah semen yang dibutuhkan adalah 33 x 5,18 = 170,94 kg atau 4,27 sak. Sedangkan kebutuhan total pasir yang diperlukan yaitu 33 x 0,026 = 0,858 m3.
C. Plesteran 1 PC : 6 PP
Di dalam SNI 2008 disebutkan bahwa pembuatan adukan plester menggunakan perbandingan 1 PC : 6 PP membutuhkan semen 4,42 kg/m2 dan pasir 0,027 m3/m2. Jadi untuk menghitung jumlah semen dan pasir yang diperlukan, Anda tinggal mengalikan ukuran luas bidang yang akan diplester dengan ketentuan di atas. Campuran ini biasanya digunakan acuan menghitung plesteran drainase.
Sebagai contoh, Anda ingin menerapkan plesteran di dinding yang berukuran 10 x 3 m. Maka jumlah semen yang dibutuhkan adalah 30 x 4,42 = 132,6 kg atau 3,32 sak. Sedangkan kebutuhan total pasir yang diperlukan yaitu 30 x 0,027 = 0,81 m3.
Perhitungan di atas menggunakan ukuran 1 sak semen memiliki bobot seberat 40 kg.


0 Comments